Post Update :

Bila Badai kan Datang (Part.I)

Minggu, 17 Oktober 2010

Malam semakin pekat, hujan semakin deras, getir kian menyambar, dan kilat mengerjap cepat. Badai akan tiba, tapi apakah kita mampu bertahan melewatinya? Saat-saat yang tidak diinginkan akhirnya tiba, menguji seberapa kuat keyakinan dan kekuatan kita. Mungkinkah akan bertahan lama, atau hanya ada satu helaan nafas yang tersisa??
Badai datang lagi. lagi-lagi. Entah mengapa saat ini ia sering menyapa. Membuat sedikit kekacauan yang merusak ketenangan. Sampai kapan ia tetap disini, mengganggu dan mengusik kehidupanku. Mungkin juga mengusik kehidupanmu. atau juga mengganggu kehidupan kita. Namun harus disadari, badai tak datang dengan niatnya sendiri. Mungkin ada 'api' yang mematiknya datang kesini.

Hujan tak kunjung berhenti. Tanda ada kesedihan lagi di hari ini. Seakan semuanya berubah rona menjadi pilu, sehingga kita semua begitu mudah untuk menggerutu. Mungkin bagi banyak orang hujan kali ini tak cukup berarti, tapi bagi sebagian yang lain cukup memberikan arti. Mungkin karna hujan memberikan pengharapan, atau bahkan sebaliknya : menimbulkan kebencian. Deras yang terus mengalir membuat banjir. Seakan ingin mengubur kaki hingga perih. Namun bagi saya, sebatas takdir yang tersiklus apa adanya. Entah berarti atau tidak, tapi Tuhan telah memberikan nikmat begitu banyak bagi makhluknya. Begitu banyak, sehingga kita begitu lupa dan sering mendustakannya.

Badai saat ini, kian menjelma bagai raksasa. Meluluh lantakkan siapa saja yang berani melawannya. Mugkin sedikit orang yang berani menghadapinya. Mungkin memang jangan coba berfikir untuk melawannya. Karna mungkin kita akan terbawa hanyutnya. Atau mungkin memang kita terlalu sering terhanyut oleh arus yang kita ciptakan dengan sendirinya.

Entah kalian mengerti atau tidak, tapi ini yang saya rasakan saat ini.

Jatinangor, 17 Oktober 2010, 20.57
Dalam kebisuan malam.

Share this Article on :

0 komentar:

Posting Komentar

 

© Copyright Afief Alkhawarizm 2010 -2011 | Design by Afief Alkhawarizm | Published by Khawarizm's.net | Powered by AK-Team.