Post Update :

Mimpi lagi.... Gratis siihhh...

Senin, 01 November 2010

Mungkin ada beberapa mimpi yang belum benar-benar kita fahami. Seringkali apa yang kita cita-citakan menjadi sangat sulit untuk direalisasikan. Apa yang kita inginkan harus sesuai keadaaan, atau dalam pilihan lain, ketika kita harus memaksakan : kita harus berjuang melewati kemampuan.....

Duhh,, masih bingung bagaimana menfokuskan diri pada potensi-potensi yang ada. Sepertinya dari kecil sudah banyak dihadapi dengan banyak pilihan. Tapi saat memilih, tidak pernah dikembangkan dengan fokus. Sehingga tak ada prestasi yang memuaskan..

Memang ada beberapa mimpi yang saat ini menggelayuti. Entah mana yang harus saya pilih. Masih ragu untuk menentukan profil di masa depan. Mungkin harus banyak merenung, atau lebih tepatnya : menganalisa potensi-potensi yang ada.

Jadi ingat dulu, sewaktu masih SD, sering membiasakan diri mencoret-coret lembar di buku sekolah. Ada beberapa gambar aneh yang saya lukis kalau lagi bosan mendengarkan guru 'berceramah'. Kadang mencoba menulis huruf atau kata dengan bentuk yang berbeda. Mungkin dulu saya bercita-cita menandingi Microsoft Office dengan banyak pilihan jenis huruf. Atau sekedar menggambar muka dari tokoh kartun di film dragon ball atau detective conan.. Ya kebiasaan itu cukup menghasilkan ketika saya menjadi delegasi dari sekolah untuk menjadi peserta Lomba Menggambar antar sekolah. Namun tetap saja prestasi itu masih terbilang 'nanggung', hanya berhasil mendapatkan juara 2 pada tingkat kecamatan..

Selanjutnya, saya juga begitu senang untuk mengukir tulisan arab hingga membentuk kaligrafi. Kalau sedang iseng kadang menulis nama sendiri di buku sekolah. Di TPA juga senang membiasakan diri menulis kata-kata dalam iqro, dan akhirnya terlatih untuk membuat kaligrafi. Lagi-lagi prestasi tanggung bertambah saat mengikuti Lomba Kaligrafi antar TPA se-jak sel, alhamdulillah dapat juara 1, tapi cukup sampai disitu.

Di akhir bangku sekolah dasar ada lomba lagi, tapi yang ini beda bidang. Sebenarnya gak terlalu bisa juga dalam bidang ini : Lomba Pidato antar TPA. Sebenarnya dulu motivasi ikutan lomba ini karna kakak pengajar di TPA mengiming-imingi saya dengan bajunya yang bergambar chinmi, dulu seneng banget tuh sama kaosnya. Akhirnya saya pun lebih tertarik untuk mengikuti lomba pidato ini. Singkat cerita dengan latihan-latihan sederhana, akhirnya mampu juga menyabet Juara I lomba tingkat kota ini..

Eh, sebentar, pernah juga berkecimpung dalam dunia tarik suara,, bukan vokalis group band tapi lebih tepatnya menjadi munsyid cilik, heheee.. Dulu sempet megang rebana, tapi di akhir2 tahun menjadi vokalis dengan suara hambar saya. Ga tau juga kenapa bisa dipilih ya?? hahaaaa...

Di bidang olahraga sempet menekuni dunia tenis meja. Maklum, kalau kata orang keluarga saya keluarga besar tenis meja. Apalagi di samping rumah terdapat meja pinpong yan membuat kami sekeluarga bisa rutin olahraga. Kadang kalau maen dengan ayah, suka diiming-imingi dengan hadiah kalau bisa menang darinya. Ada kalanya menang, lebih sering kalahnya. Menang juga karna di pur same poin 10,, (Ya iyalah bisa menang, hahahaaa)..


Bersambung ya.....
Share this Article on :

0 komentar:

Posting Komentar

 

© Copyright Afief Alkhawarizm 2010 -2011 | Design by Afief Alkhawarizm | Published by Khawarizm's.net | Powered by AK-Team.